Berikut ini 30 pertanyaan untuk mengajak anda berintrospeksi dan mengenali diri. Satu pertanyaan, dijawab dan direnungkan dalam satu hari. Anda akan merasa lebih baik setelah menjawab satu, beberapa atau semuanya.
- Jika anda diberi pilihan siapa pun di dunia ini, siapa yang Anda inginkan sebagai tamu makan malam bersama anda?
- Apakah Anda ingin menjadi terkenal? Dengan cara apa?
- Siapakah tokoh yang paling mempengaruhi anda? Dalam hal apa?*
- Buku apa yang paling mempengaruhi anda? Dalam hal apa?*
- Sebelum menelepon, apakah Anda berlatih apa yang akan Anda katakan? Mengapa?
- Seperti apa hari yang sempurna bagi Anda?
- Kapan anda kali terakhir bernyanyi untuk diri sendiri? Untuk orang lain?
- Jika Anda mampu hidup sampai usia 90, dengan pilihan mempertahankan pikiran ataukah tubuh seusia 30 tahun selama 60 tahun terakhir hidup Anda, mana yang akan Anda pilih?
- Apakah Anda memiliki firasat rahasia tentang bagaimana Anda akan mati?
- Sebutkan tiga hal yang Anda dan pasangan Anda tampaknya memiliki kesamaan.
- Apa yang Anda paling syukuri dalam hidup Anda?
- Jika Anda bisa mengubah apapun tentang cara Anda dibesarkan orangtua/wali, apa itu?
- Jika Anda bisa bangun besok dan memperoleh satu kualitas atau kemampuan, apakah itu?
- Jika bola kristal bisa memberitahu Anda kebenaran tentang diri Anda, hidup Anda, masa depan atau apa pun, apa yang akan Anda ingin tahu?
- Apakah ada sesuatu yang sudah Anda lama impikan untuk lakukan? Mengapa Anda tidak melakukannya?
- Apa prestasi terbesar dalam hidup Anda?
- Apa yang Anda nilai paling tinggi dalam persahabatan?
- Apa memori yang paling berharga Anda?
- Apa memori paling mengerikan Anda?
- Jika Anda tahu bahwa dalam satu tahun Anda akan mati tiba-tiba, akankah Anda mengubah sesuatu tentang cara hidup Anda? Mengapa?
- Apa makna persahabatan bagi Anda?
- Apa peran cinta dan kasih sayang dalam hidup Anda?
- Seberapa dekat dan hangat keluarga Anda? Apakah Anda merasa masa kecil Anda lebih bahagia daripada kebanyakan orang lain?
- Bagaimana perasaan Anda tentang hubungan Anda dengan ibu Anda?
- Lengkap kalimat ini “Aku berharap aku punya seseorang dengannya aku bisa berbagi …”
- Kapan Anda terakhir menangis di depan orang lain? Sendiri?
- Apa, jika ada, hal yang terlalu sakral untuk dijadikan candaan?
- Jika Anda mati malam ini tanpa ada kesempatan untuk berkomunikasi dengan siapa pun, apa yang akan Anda paling sesali karena tidak mengatakan sesuatu kepada seseorang? Mengapa Anda tak kunjung memberitahu mereka?
- Jika rumah Anda, yang berisi semua yang Anda miliki, terbakar. Setelah menyelematkan orang yang Anda cintai dan hewan peliharaan, Anda memiliki waktu untuk menyelematkan satu barang. Apakah itu? Mengapa?
- Dari semua orang dalam keluarga Anda, siapa yang kematiannya akan paling mengganggu anda? Mengapa?
Baiklah. Selamat menjalani hari-hari. Semoga anda, saya dan semua makhluk berbahagia.
(1-2, 5-30 terjemahan dari laman; *tambahan penulis)